Islam Mengajarkan Keindahan Penampilan
Sobat, betapa sering anda melihat pemuda yang berambut gondrong, namun rambutnya acak acakan. Sekedar melihatnya saja mengerikan apalagi bila dia marah, uhh tentunya lebih menakutkan lagi.
Ketahuilah bahwa Islam tidaklah anti dengan orang yang berambut panjang, namun Islam benci dengan penampilan yang kacau, sehingga menjadikan wajah yang tampan menjadi mengerikan, atau wajah cantik rupawan menjadi menakutkan. Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda:
من كان له شعر فليكرمه
“Barang siapa memiliki rambut panjang maka hendaknya ia memuliakan rambutnya ( merapikan& merawatnya dengan baik)” (HR. Abu Dawud 4163 dan lainnya, dishahihkan Al Albani dalam Shahih Abi Daud)
Sahabat Jabir radhiallahu anhu mengisahkan, suatu hari Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam berkunjung ke rumah kami, lalu beliau melihat seorang lelaki yang rambutnya kusut/ acak acakan, spontan beliau bersabda:
أما كان هذا يجد ما يسكن به شعره؟
“Tidakkah lelaki ini memiliki sesuatu yang dapat ia gunakan untuk merapikan rambutnya?”
Jabir berkata, beliau juga melihat lelaki yang berpakaian kotor, maka beliau bersabda:
أما كان هذا يجد ما يغسل به ثوبه؟!
“Tidakkah lelaki ini memiliki sesuatu yang dapat ia gunakan untuk mencuci bajunya?” (HR. Ibnu Hibban 6326, dishahihkan Al Albani dalam Ash Shahihah 493)
Inilah Islam, Islam itu mengajarkan kebersihan, kerapian dan keindahan, bagaimana dengan anda?
—
Penulis: Ustadz DR. Muhammad Arifin Baderi, Lc., MA.
Artikel Muslim.Or.Id
🔍 Cara Mensucikan Jiwa, Dukhon Artinya, Hadits Tentang Pacaran, Hadist Tentang Ciri Ciri Orang Munafik
Artikel asli: https://muslim.or.id/20721-islam-mengajarkan-keindahan-penampilan.html